Favorite Author Fanfiction Ever

 

fave

Kali ini aku membuat post spesial, dedicated untuk para author yang berbakat dan sudah menginspirasi aku untuk menjadi author fanfiction juga selama hampir 3 tahun ini aku kenal fanfiction.

Di daftar ini kebanyakan adalah author di FanFiction.net dan author dari fandom Naruto. Karena aku tahu keberadaan fanfiction itu gara-gara Naruto. Aku kan Narutoholic, hehe. Walau begitu karya mereka juga bagus loh. Karya-karya yang daebak dan ‘a must read’ yang bikin ngiri. Pingin banget bisa kayak mereka ini.

Oh ya, daftar ini aku buat berdasarkan waktu aku tahu para author dan ceritanya ya. Bukan yang paling favorite, maka ditaruh paling atas. Aku terlalu bingung untuk mengurutkan dari yang paling aku suka. Semuanya favorite-ku 😀

Ok ok. Check this out. My Favorite Fanfiction and the Author Ever.

 

1. Blueberry Cake with her Naruto story “Rainbow Butterfly”

Fanfiction Naruto pertama yang bikin aku suka. Aku tahu cerita ini di tahun 2010 kayaknya. Tentang kisah cinta segi empat antara Naruto-Hinata-Sasuke-Sakura yang dikemas dalam kisah SMA. Konfliknya yang bikin aku suka. Gara-gara fanfiction ini aku tahu tentang FFn dan menemukan banyak cerita yang lain. Thumbs up deh ^^

Here’s the link http://www.fanfiction.net/s/5556135/1/Rainbow-Butterfly.

 

2. Haruno Aoi with her Naruto story “Lantai Empat”

Fanfiction Naruto ber-genre horror ini berkisah tentang Hinata, seorang komikus horror, yang pindah ke apartemen di lantai empat bersama Gaara, suaminya. Dari hari ke hari, Hinata semakin merasa ganjil dengan keadaan apartemennya yang sepi. Ia juga sering diganggu ‘makhluk lain’ disana, tapi Gaara tidak percaya.

Fanfiction genre horror pertama yang aku suka banget. Alur, penggambaran semua dibuat dengan baik oleh Haruno Aoi. Di FFn emang banyak genre horror yang bagus-bagus. Ada satu FF tentang permainan mencari jari kelingking gitu, tapi aku lupa judulnya apa. Padahal itu juga bagus.

Here’s the link: http://www.fanfiction.net/s/6641371/1/Lantai-Empat

3. bulanbiru with her Naruto story “COUNTDOWN”

Ini juga Naruto FF. Berkisah tentang Hinata Hyuuga yang divonis mengidap penyakit akut dan hanya mempunyai waktu 15 hari untuk hidup. Di dalam keterpurukan dan syok, ia tetap menerima misi yang berujung pada kematiannya.

Sad ending. Tapi aku suka sama alurnya, bahasanya, penggambarannya. Perfect deh. Aku memang pemuja cerita-cerita dengan alur dan bahasa yang jelas. Padahal sendirinya masih berantakan *plak*. Asli, suka banget sama ini.

Here’s the link: http://www.fanfiction.net/s/3335729/1/

 

4. ceruleanday with her Naruto stories “The Black Piano and The Pink Violin”, “Freedom Writers” and “Immortal Love”

Aku masih ingat jelas saat pertama kali membaca The Black Piano and The Pink Violin. Saat itu aku masih SMP, sedang istirahat sekolah, dengan alunan musik klasik di telinga, rekomendasi langsung dari Kak Leonny, aku merasa telah merasuk dalam cerita ini.  Berkisah tentang Sasuke Uchiha, pianis, yang mencari partner seorang violinist untuk bermain dalam konser terakhirnya. Ia akhirnya bertemu dengan Sakura Haruno, violinist. Belahan piano dan hatinya.

Immortal Love berkisah tentang pair Sakura Haruno dan Sasuke Uchiha. Pair favorite Kak Leonny deh. Sasuke disini diceritakan sebagai makhluk immortal (vampir kayaknya) yang terkurung dalam cermin dalam sebuah museum. Tak disangka ia kembali bertemu dengan cinta lamanya di era lampau, Sakura Haruno, yang membuat Sasuke rela dikurung untuknya.

Sementara, Freedom Writers berkisah tentang kehidupan keras di sebuah distrik. Sayang banget, FF ini kayaknya ga bakal dilanjutkan Kak Leonny. Katanya dia mau hiatus selamanya (T—T). Noooo!!!! Kembalilah, Kak! *mewek*

Sebenarnya banyak FF Kak Leonny yang bagus-bagus dari segi mana pun. Bahasa, alur, penggambaran. Baik itu fandom Naruto ataupun The Chronicles of Narnia. Aku juga suka fandom Narnia-nya, tapi tiga FF ini yang paling aku ingat. Kelebihan FF Kak Leonny yaitu sering menambahkan musik klasik di dalamnya, terutama musik karya Maksim Mrvica. Gara-gara baca FF The Black Piano and The Pink Violin, aku jadi suka Maksim Mrvica juga (^^v). Disarankan banget untuk mendengarkan musik-musik yang tertera dalam FF Kak Leonny (^o^)

Here’s the link:  The Black Piano and The Pink ViolinImmortal Love, Freedom Writers

 

5.  Nurama Nurmala with her Super Junior stories “The Price Must be Mine” (PMM) and “Wrong Identity” (WI)

Ini dia bagiannya Nurmala eonni. PMM! Waktu itu tahun 2011, aku mengacak-acak folder FFn. Bosen banget sama kisah yang romance mulu, yaoi mulu (FFn ada banyak banget FF yaoi dengan berbagai rating). Pingin cari suasana baru dengan FF brothership dan Science Fiction. Dan ketemulah PMM. Waktu itu masih update-an pertama Nurmala eonni di FFn dan aku langsung jatuh cinta sama ceritanya. Lengkap banget deh disana. Brothership, Family, Science Fiction, Adventure. Alur, bahasa, dan penggambaran juga TOP banget. Yang paling penting adalah adanya 15 namja kesukaanku disana! Jarang banget ada FF yang menceritakan Super Junior secara utuh 15 member. Genre Sci-Fi pula. FF seperti ini langka banget. Paling suka baca FF jenis kayak gini (^^). Daebak to the max deh!

PMM berkisah tentang 13 namja dengan berbagai latar belakang yang mengikuti kompetisi berhadiah 1 milyar won, dengan berbagai maksud dibelakangnya. Selama 2 tahun, mereka akan hidup bersama di satu rumah dan bersekolah di sekolah yang sama. Dengan bantuan Henry, maid rumah, dan Zhoumi, dokter penyelenggara kompetisi, mereka menghadapi banyak halangan dan misteri yang menghadang agar dapat bertahan selama 2 tahun mendatang. Yang mengejutkan adalah kompetisi ini sudah diatur seseorang. 13 namja itu telah dipilih sejak awal, dan penyelenggara ternyata kenal dengan mereka semua. Siapakah dia dan apa tujuannya berbuat seperti itu? Baca saja sendiri ceritanya (:p) . PMM masih update sampai sekarang. Rencananya sih mau dibuat sampai chapter 100, kata Nurmala eonni. Semoga saja, berjalan lancar (^o^)

Aku tahu WI setelah PMM. FF ini berkisah tentang Leeteuk yang berniat membuktikan pada appa-nya kalau ia mampu melakukan sesuatu tanpa bantuan appa-nya. Tidak main-main, ia berniat untuk mencuri sebuah diamond! Leeteuk akhirnya merekrut anggota untuk mewujudkan keinginannya. Diawali dengan Heechul, Kyuhyun, Kibum, dan berlanjut pada Ryeowook, Hankyung, Siwon, Kangin, Shindong, Sungmin, Donghae, Yesung, Eunhyuk, Zhoumi, Henry, yang memiliki berbagai kemampuan. Nah, bagaimana cara Leeteuk membujuk 14 namja ini agar mau mengorbankan nyawa demi impian anehnya? Apa rencana Leeteuk untuk mendapatkan diamond yang berharga itu? Baca selanjutnya di WI (^o^)

Kisah WI juga masih berlanjut, walau tidak se-update PMM. Cerita ini juga baguus banget. Sekali lagi, 15 namja kesukaanku dalam satu kisah! Di balut dalam genre crime, suspense, adventure yang apik. Semoga bisa update lagi 😀

Here’s the link: The Price Must be Mine , Wrong Identity

 

6. Kim TaeNa with her Super Junior story “We Love You, Hyung”

Suatu hari, Leeteuk menemukan seekor anjing, kucing, dan hamster yang kehujanan dan hampir saja tenggelam dalam sungai. Leeteuk menolong mereka dan karena tidak tega, ia membawa mereka ke dalam apartemennya. Betapa kagetnya Leeteuk, saat ia terbangun, ketiga hewan itu telah berubah menjadi manusia. Ternyata mereka adalah anihuman, manusia yang dapat berubah menjadi hewan, yang sedang mencari pengasuh agar dapat ikut ujian untuk menjadi anihuman sempurna. Leeteuk pun luluh dan akhirnya mau mengurus Cho Kyuhyun (anjing), Lee Donghae (kucing), dan Kim Kibum (hamster). Ternyata, Yesung, teman kuliah Leeteuk, juga seorang pengurus anihuman yang mengurus Lee Sungmin (kelinci), Lee Hyukjae (monyet) dan Kim Ryeowook (gagak). Ada juga Zhoumi yang mengurus Henry (koala). Mereka semua menunggu hari ujian dengan cemas.

Kisah ini juga menampilkan 15 namja Super Junior. Penasaran kenapa Heechul, Hankyung, Shindong, Siwon, Kangin ga ada di sinopsis di atas? Baca aja ceritanya sendiri (:p). Cerita ini juga menarik kok. Idenya menarik dengan genre adventure fantasi.

Here’s the link: http://www.fanfiction.net/s/6868005/1/We-Love-You-Hyung

 

7. Sebastian Mamoru with her Super Junior couple story “No Other Like You” (NOLU)

Sebastian eonni! Annyeong! (^^) Kangen berat sama eonni yang satu ini.

Ada yang tahu tentang Sebas eonni? Dia juga salah satu ‘penghuni’ wordpress dengan FF Super Junior. Tapi bedanya eonni ini lebih senang membuat pair couple antar member Super Junior. Eits, bukan. Bukan yaoi. Tapi GenderSwitch (GS) atau penggantian gender. Nah, sudah bisa ditebak, kan, kira-kira siapa saja yang ‘berubah gender’-nya dalam FF NOLU ini? Yep. Ada Sungmin, Eunhyuk, Leeteuk, Heechul, Ryeowook, Henry, dan juga… Zhoumi!

NOLU ini awalnya berkisah tentang kehidupan pelajar SMA, Kyuhyun-Sungmin-Heechul-Kibum. Sungmin (pelajar ceroboh dan yang selalu kena hukuman di sekolah) yang menjadi kekasih pura-puranya Kyuhyun (pelajar famous anggota basket, pinter, dan lain sebagainya). Hal ini bukan tanpa sebab. Sejak awal Kyhyun tidak menyukai perjodohannya dengan Ryeowook (Wookie), sehingga nekatlah dia membawa Sungmin ke depan orangtuanya (Donghae&Eunhyuk) agar ia terhindar dari perjodohan. Di luar dugaan, orangtua Kyuhyun malah suka sama Sungmin. Heechul (saudara kembar Kyuhyun) juga setuju kalau Kyuhyun jadi sama Sungmin, sahabat baiknya. Dengan bantuan dari orangtua Sungmin (Kangin&Leeteuk) mereka berusaha membuat Kyuhyun dan Sungmin menikah. Itu jelas tidak mudah, karena mereka tidak saling suka!

Sementara di lain tempat, ternyata bunga-bunga juga bermekaran di hati para pelajar yang lain. Kibum (sahabat Kyuhyun) yang sudah menyukai Heechul sejak lama, akhirnya memberanikan diri untuk memulai pendekatan. Wookie yang kecewa karena perjodohan dibatalkan, memutuskan untuk pindah ke sekolah Kyuhyun dan Sungmin. Tak disangka ia bertemu dengan Hangeng, si eksentrik penyuka alien. Ada juga kisah Siwon-Zhoumi dan Yesung-Henry. Bagaimana lanjutan ceritanya? Apa KyuMin akhirnya menikah? Apa pendekatan Kibum berujung manis? Bagaimana hubungan HanWook, SiMi, dan YeRy? Baca selengkapnya di NOLU!

Salah satu kelebihan FF ini adalah pair yang tidak terduga. Siapa sih yang pernah membuat HanWook? SiMi? Atau YeRy? Aku pribadi belum pernah melihat pair GS mereka selain di NOLU. Apalagi dibawakan dengan sangat baik oleh Sebas eonni. Bahasa yang ringan, jalan cerita yang runtut, penggambaran yang bagus membuat FF ini lebih. Sebas eonni juga selalu menyempatkan adanya pesan moral dalam FF-nya. Hal yang tergolong langka dalam FF romance-comedy. TOP deh, Sebas eonni ini! Aku masih nunggu update-an terbaru eonni, lho (^^)

Here’s the link : No Other Like You

 

8. Yuli Pritania with her Super Junior and OC pair stories “2060” , “The Days I Love You”, “Trilogy Loving You Per Day”, “Iugis”

Kalau author satu ini kayaknya ga cuma satu dua cerita yang aku suka. Hampir semua cerita punya dia aku suka semua! Terutama 2060 yang aku baca pertama kali. Author satu ini punya gaya bahasa yang bagus, penokohan mendalam, dan termasuk suka yang simple tapi maknanya dalem. Banyak orang yang mengagumi karyanya *termasuk saya* dan kayaknya ga ada penghuni wordpress yang ga tahu namanya. Bahkan mungkin semua author tahu. Kak Yuli baru saja menerbitkan buku dari salah satu FF nya yang berjudul “Four Season’s Tales”. Aku kagum banget sama dia, dan menurutku dia adalah salah satu author romance terbaik yang dipunya Indonesia.

Sayangnya ada berita tak mengenakkan, Kak Yuli akan menutup blog-nya (ANDWAEE!!!). Bahkan FF yang aku suka 2060 dan Trilogy Loving You Per Day sudah dihapus dari blog-nya (T—T). Aku berdo’a semoga blog-nya ga ditutup. Amin!

Here’s the link of her blog: KyuNa Territory

 

9. Lucas Delacroix with her Super Junior story “Angel Hranitel”

Aku baru nemu FF ini dan baru baca beberapa part, tapi asli bagus banget! Genre fantasi kesukaanku! Apalagi Kyuhyun jadi main cast 🙂

Penggambarannya, bahasanya jelas bagus banget. Ga bisa comment lagi deh. Mending baca FF nya aja langsung disini: http://imnotlucas.wordpress.com

~~~

Berakhir sudah review saya tentang FF yang menurutku DAEBAK banget deh! Sebenarnya masih banyak banget author dan FF yang daebak lain. Kayak BNot K But D yang aku ga tahu siapa authornya ._. Berhubung ini udah panjang banget, kapan-kapan dilanjutin lagi deh.

Kalau ada kesempatan dan waktu luang, coba dibaca FF-nya ya. Ga nyesel deh. Oh, ya, baca FF aku juga di Daydream Fantasy, blog khusus untuk menampung FF saya yang masih ingusan dan banyak kurangnya dimana-mana. Justru itulah, aku pengin reader comment agar FF ku makin bagus kayak author-deul diatas yang daebak banget *tunjuk-tunjuk*. Iri banget deh sama mereka.

Annyeonghi gaseyo~

36 Comments Add yours

  1. ahastyra says:

    Hehehee~
    Pertama kali tau ff itu aku sekitar februari 2010 ff pertama yang kubaca itu dari ff.net juga genre naruto fandom naruhina, dan rate M *waktu itu masih gak tau rate-retean*
    My Favorite ff

    Naruto
    *can’t I love you? ~ Liekichi
    *time to death with piano ~ blueberry cake
    *lovely waitress ~ blueberry cake
    *phantom magician ~ yui yuli hoshina
    *soul exchange ~ *lupa*

    Dan ff karya author2 yang tergabung dalam shuamarilish sv-03 itu semacam forumnya best author dari fandom NaruHina, dan ff favoritku diatas itu tulisan anak shuamarilish semua..

    Super Junior
    *the way to break up ~ ocha syamsuri
    *you’re my cinderella ~ Ocha syamsuri
    *tears of memories ~ Lucas Delacroix
    *for your future hubby ~ *lupa*

    Just sharing 🙂

    1. rineema says:

      wow, kamu pertama baca langsung rate M ? *salut *plak

      terima kasih juga sarannya. kapan-kapan aku baca FF rekomen kamu. udah lama aku ga main ke fandom Naruto juga XD

  2. Ayu says:

    Kak,, kok dikit sasusakunya?
    Aku mau kakak share sasusaku yg dijodohkn wktu SMA tp mreka sma2 dr kluarga trpandang
    Mohon

    1. rineema says:

      dijodohin waktu sma? Wah, aku ga inget pernah baca ff sasusaku yg gitu. Makanya ga ditulis..

  3. huweee….bca yg naruto part 8 bikin aku nangiss…air mataku sudah membentuk lautan samudraa… *lebay* terusin dong senpaii…aku pengen liat lagi nihh….jdi ngebayang sasusaku sma naruhina udh pnya anak nanti.. *mata penuh harapan* .mkanya,aku mohon2 bngt lanjutin ceritanya…sungguh menyentuh hati… *lebay* .tpi di cerita,sakura galak amat..klo gitu,nanti sasuke kurebut lhoo… *di shannaro sma sakura* .naruto jga jngn overprotective jga yaa…kuculik lho hinatanya..khukhukhukhu…BZITZZ..BZIITZZZ…DOARR…UAGHH… *di rasengan sma naruto* .yaudah,cma itu doang yang aku sampaikan..
    Bye! “Cup” -sasuke dicium sma si yg ngoment- “SHANNAROOO..!!!” -GRUDUK GRUDUKK…DOARR!!UAGHH…CIUNGGG….CLING!!- *si yg ngoment di shannaro sma sakura ampe mental ke bulan.tak tau kapan balik*..-naruto,hinata,dan sasuke hanya sweatdrop dan mengucapkan “sayonara” ke si yang ngoment yg udh mental ke bulan-

    1. rineema says:

      yg bikin fanfict itu bukan aku ^^
      aku cuma mengagumi ceritanya jadi kutulis di blog ^^

  4. ayik kristiya says:

    kalau aku suka yng gaarahina , waktu sma yang disiksa gitu ,

  5. HazelSung says:

    Aku juga suka ff Nurama nurmala, tapi chingu apa udah tau ff karya iyagi7154 ? Itu dia buat cerita tentang super junior tapi pemeran utamanya Kyuhyun, hingu juga udah baca Family Kim the series (kalau gak salah judulnya) karya Kim Taena ? Ceritanya sedih setiap kali aku baca pasti nangis ㅠ ㅠ…. maaf baru mampir ke blog chingu^^ lagi iseng2 ngubek2 Google. Aku pertama kali baca ff itu kalau gak salah kelas 2 smp tapi mungkin kls 1 semester akhir aku bcanya dari reader di ffn namanya Trippler lee (namanya bingung suka kebalik) tapi itu KyuMin semua -_- tapi ada enggaknya sih… ah ya… salam kenal chingu namaku HazelSung^^

    1. rineema says:

      Hai, HazelSung ^^ Panggil aja aku Risma ^^

      Aku pernah baca ff-nya iyagi setelah nulis post ini, tapi berhenti di tengah jalan gara-gara saking banyaknya yang pengin kubaca jadi kelupaan lanjut baca /plak/ Kalau ga salah itu judulnya Rising Star ya?

      Aku belum pernah baca Kim Family series, udah lama banget aku ga main ke ffn, jangan-jangan udah selesai PMM-nya Nurmala eonni? hehe

      Terima kasih sudah berkunjung ya, HazelSung ^^

  6. meyrha chon says:

    arha dah baca blog sebas eonni..
    tpi nolux ga lnjut2 niee..
    *nangis guling2..
    senpai ad akunx sebas eoni gaa???? *wink..wink..*
    minta yaaaa.
    klo biza akun senpai juga..
    hehehehe *nyengir gaje

    1. rineema says:

      Kalau ga salah sebas eonni ada Facebook, cuma kayaknya ga aktif lagi. Kalau akunku… bisa dihubungi disini kok hehe

  7. Jiel says:

    Hai…
    Beberapa fanfic di atas juga fanfic kesukaanku, termasuk authornya!
    Pertama kali aku baca fanfic pas kelas 5 atau 6 sd. Dan yang saya baca fanficnaruhina rated m #nahlo lupa judulnya apa…
    Fanfic suju yang terbaik menurutku adalah PMM! Jelas dong,,
    Fanfic yang aku baca kebanyakan anime.
    Fanfic yang aku suka :
    – The Prize must be mine (super junior
    – E-sheet #fanfic penguins of madagascar. Saya sangat merekomendasikan ini. Tapi, ada hint sho-ai sih.
    – The Best Team (naruto)
    – My Stupid Boyfriend (naruto)
    – DEMISE (hetalia)

    1. rineema says:

      Hai ^^
      Wah, rated m? Kalau aku mungkin masih ga mudeng apa maksudnya fanfic rated m kalau dibaca waktu seumur itu /slapped/
      PMM jelas bagus banget! Bagiku, belum ada yang bisa nggeser posisi PMM sebagai fanfic-terseru-dengan-15-anggota-Suju XD
      Untuk rekomendasinya, terima kasih ^^ Kebetulan aku pengin main ke ffn lagi ^^

  8. kunietenshi says:

    aku pertama suka ff juga karena naruto 🙂 ga sengaja baca, tapi sekarang ketagihan ff korea apalagi yang yaoi / ff nc, wkwkwkw

  9. Naruhina alwas says:

    Uh… Baru tau naru ada kaa gini #plak

    naru taunya cuman haruno Aoi #hikz hikz

    1. rineema says:

      NaruHina shipper ada banyak kok. Mungkin sekarang udah nambah lagi ^^

  10. kak kok aku cari cari fanfictionnya nggak ketemu ketemu,aku juga udah cari linknya di blog kakak ini,tapi tetep nggak ketemu kak,gimana dong kak?,kasih tau caranya dong kak!please!…

    1. rineema says:

      halo ^^
      fanfic yg mana maksud kamu? aku coba cari lagi kalau emang ga bisa

  11. Anisa Intan says:

    Yah~ tapi aku malah sukanya OTP YAOI di fandom Naruto (Khususnya SasuNaru!! Love this Couple!! ♥♥) :v

    Kayaknya udah mainstream gitu kalo ‘stright’. Jadi, butuh referensi biar nggak ‘gitu-gitu’ mulu. Haha…

  12. kak lisa says:

    udah gak bisa di buka ya ffnet nya?

    1. rineema says:

      halo. masih bisa dibuka kok

      1. kak lisa says:

        aku gak bisa bukanya -_- pake laptop ataupun hp gak bisa -_-

      2. rineema says:

        coba pakai m.fanfiction.net. untuk beberapa kasus, biasanya baru bisa dibuka pakai mobile ffn.

      3. kak lisa says:

        makasih sarannya 😀

      4. rineema says:

        sama-sama ^^
        semoga kebuka dan bisa segera ber-ff ria ya /? ^o^

      5. kak lisa says:

        ih kamu ngerti aja haha 😀 kalo gak bisa aku datengin kamu lagi ya hoho

  13. Indra Nur says:

    Mau Yang Bikin Terharu ” Judul Nya : ” Miss You ” Terharu Gue “

    1. rineema says:

      halo. itu fandom korea kah? siapa yg nulis ya?

  14. ErikaHyung says:

    hy. awal aku suka ff pairnya tuh NaruHina smpai bberapa tahun lamanya, trus nyoba2 ganti pair jdi Sasuhina Trus kepentok deh ampe skrng.

    1. rineema says:

      Halo. Kalau aku pribadi suka semua pair Hina wkwk. NaruHina, SasuHina, GaaHina hehe. Entah kenapa tidak keberatan dia di-pair sama siapa aja, asal ceritanya oke menurut aku pribadi 😊

  15. lisaa says:

    duh kak ini udah 2018 dan aku baru inget lagi sama ffn 😦
    sebenernya kenal ffn udah lama banget dri jaman hp masi jadul semua aku udah baca tp semenjak aku beralih baca ff di blog sebelah dan aku mulai ngefangirl di twitter fb dsb lama kelamaan jdi lupa sama ffn;( padahal cerita di ffn bagus bagus banget dan banyak author yang karya nya mungkin bisa dibikin novell ga kalah lah dibanding di watty hehe.cuma aku lupaa siapa aja ;( apa aku telat banget baru bikin akun ffn? soalnya aku udah ga liat ada yang posting lagi

    1. rineema says:

      Halo! Wah, seneng masih ada yg komen ini karena inget FFn. Aku juga suka baca FFn dari awal hp jadul banget hehe. Dan bener banget, di FFn itu banyak yg bagus. Tapi emang zaman udah berubah, lebih banyak yg beralih ke wattpad, walau aku pribadi lebih suka FFn sampai sekarang.
      Hm, kalau soal rame atau ga di FFn fandom Screenplay, aku kurang tahu. Udah lamaa ga main ke Screenplay kecuali buat update PMM atau WI. Setahuku penghuni Screenplay lebih suka bikin blog sendiri. Kalau fandom anime atau buku atau film masih rame kok 🙂

      1. lisaa says:

        Halo kak!
        Setuju banget! Diksi author ffn ga kalah bagus dan tema cerita mereka juga bagus bangeet.
        Aku di ffn emang lebih suka baca anime sih, sebulan lalu aku akhirnya download ffn versi aplikasi 🎉🎉
        Oh ya kak, kalo kaka ada waktu senggang aku mau recommend fanfiksi, judulnya “ikebana” dari fandom Naruto. Cast nya Itachi dan Sakura. Untuk bahasa, dia English dan Rating M. Hehe. TAPI ITU SERU BANGEEET. Sayang si kayaknya ngga dilanjutin? Hmm.
        Dan kalo kakak ada rekomendasi fanfiksi dari fandom naruto yang bagus, kasih tau aku ya (semua rekomendasi diatas udah hampir aku baca semua hehe)
        Terimakasih 💕
        Semangat terus 💪

      2. rineema says:

        Halo haloo. Masih dibales ternyataa. Makasih banget udah meramaikan hariku lho :”)
        Aku seneng banget waktu tau FFn versi aplikasi muncul. Penyelamat hari ❤
        Wah boleh nih. Nanti coba kubaca. Update terakhirnya September tahun lalu kok, ada kemungkinan dilanjut~
        Rekom lain dari fandom Naruto ya hmm, udah lama ga baca disana. Yang masih keinget ada “Lawless” cast nya Gaara-Hinata, rating M, Indonesia, udah tamat. Ada juga “Scarlet Heart: Konoha” cast nya Sasuke-Sakura lebih ke usaha perebutan tahta antar cowok Konoha, rating T kalau ga salah, English, on going. Lisa main ke fandom apa aja? Mungkin bisa saling tuker fanfik rekom hehe
        Kamu juga semangat 👊💕

Leave a reply to ryuuka sakurazuuki Cancel reply